Rabu, 07 Oktober 2020

Matei Bahasa Inggris kelas 8 'Should'

 

Materi Bahasa Inggris kelas 8

Penggunaan Should

Ok, anak-anak ku yang cantik dan ganteng kita akan belajar kembali setelah kalian mengikuti pecan PTS, mudah-mudahan hasilnya memuaskan. Semoga kalian sehat selalu, terhindar dari wabah virus kolorna eh korona. Jangan lupa berdoa agar kita selalu diberikan kesehatan.

Materi hari ini, kalian akan belajar tentang penggunaan modals Should. Should itu dalam Bahasa Indonesia adalah seharusnya atau sebaiknya. Kata Should digunakan untuk memberikan advice atau saran. Saran itu apa coba? Apakah saran itu harus dilakukan atau tidak?

Yang namanya saran boleh dilakukan boleh tidak, disesuaikan dengan kondisi. Dan apabila sarannya tidak diterima tidak boleh marah atau kesal, karena kita hanya memberikan saran.

Ok kita langsung ke contohnya saja ya. Misal ada kondisi seperti dibawah ini,

Shita : Astagfirulloh, I got bad mark in English test, I’m so sad.  (Condition)

Dini   : Don’t be sad, our teacher will give us remedial, you should learn English more. (advice)

Coba perhatikan dialog di atas, ada sebuah kondisi. Shita nilai Bahasa inggris nya jelek, kemudian Dini memberikan saran kalau shita harus belajar lebih giat.

Nah, seperti itu penggunaan should. Should dapat digunakan untuk memberikan saran ketika ada sebuah kondisi ketika kita dimintai sarannya.

It is clear? Cukup jelas bukan

 

TUGAS

BUAT 10 CONTOH DIALOG PENDEK SEPERTI DI ATAS, HARUS ADA KONDISI DAN SARANNYA.

 

Tidak ada komentar: